Agustus 2012 adalah kali pertamanya Honda Brio Sport masuk ke Indonesia. Pada waktu itu, Honda Brio Sport masih diimpor langsung dari negeri asalnya. Tak disangka, peminat Brio Sport di Tanah Air banyak sekali. Oleh karena itu, produsen Honda pun berinisiatif melakukan perakitan mobil ini di Indonesia untuk menekan biaya produksinya. Tak salah memang kenapa Honda Brio Sport memiliki penggemar yang begitu banyak. Salah satu andalannya yakni teknologi mesin yang diusung sudah berkapasitas 1300 cc. Berbeda jauh dengan Brio Satya yang hanya menggunakan mesin bertenaga 1200 cc. Beberapa fitur pun banyak menghiasi mobil yang satu ini untuk mendukung keamanan dan kenyamanan penggunanya. Misalnya dual airbag di bagian depan serta sistem pengereman dengan ABS (Anti-lock Brake System) dan EBD (Electronic Brakeforce Distribution). Jika kita lihat dari spesifikasi dan range harganya, maka Honda Brio Sport ini memiliki pesaing seperti Toyota Etios, Nissan March, dan Daihatsu Sirion. Berikut in
Pyurio adalah blog otomotif yang membahas seputar sepeda motor dan mobil termasuk tips-tips perawatan, tata cara mengemudi yang benar, dan tren terbaru otomotif.