Apakah penyebab ban belakang motor habis sebelah? Sepeda motor tanpa ban bagaikan ikan yang tidak mempunyai sirip. Kendaraan ini hanya akan diam selamanya tanpa bisa digerakkan sama sekali. Ban menjadi landasan utama motor untuk menapak di atas permukaan jalan. Ketika ban diputar oleh mesin, saat itu pula sepeda motor akan bergerak.
Dalam menjalankan tugasnya, ban motor akan selalu bergesekan dengan permukaan jalan. Gesekan tersebut menimbulkan panas yang lama-kelamaan bisa mengikis permukaan ban. Lumrahnya permukaan ban akan gundul secara seimbang antara kanan dan kiri. Tetapi kalau habisnya ban tersebut cuma bagian sebelah saja berarti ada sesuatu yang tidak beres dengan sepeda motor Anda.
Apa sih kemungkinan-kemungkinan penyebabnya?
- Swing Arm Bermasalah
Ini dia penyebab utama kenapa ban belakang bisa habis sebelah saja. Penyetelan swing arm dengan lengan ayun yang tidak seimbang/miring bisa mengakibatkan ban akan botak sebelah. Apabila bagian kanan ban yang dominan gundul, maka seting swing arm sebelah kanan lebih rendah. Begitu pula jika yang banyak habis adalah bagian ban sebelah kiri, artinya swing arm sebelah kiri posisinya terlalu rendah.
- Sasis yang Tidak Presisi
Faktor penyebab kedua ini adalah kemungkinan terburuk karena biaya perbaikannya lumayan mahal. Tanda-tandanya yaitu kedua ban sepeda motor, baik bagian depan maupun belakang, akan habis sebelah. Namun setelah dicek kondisi triangle/segitiga depan masih baik, maka sasisnya yang rusak.
- Shockbreaker Mati Sebelah
Kemungkinan ini hanya dikhususkan bagi sepeda motor yang dari standarnya telah dilengkapi dua buah shockbreaker. Jika ada salah satu dari shockbreaker motor tersebut yang tidak berfungsi, akibatnya bisa berimbas pada tekanan yang diterima ban. Salah satu sisi ban pun mendapatkan tekanan yang lebih besar sehingga lebih cepat habis daripada sisi yang satunya lagi.
- Laher Sudah Oblak
Seharusnya kalau laher sudah oblak, pengendara pasti akan langsung tahu karena proses menyetir menjadi tidak nyaman. Arah motor akan terasa sulit dikendalikan karena terus banting ke kanan atau kiri serta tidak bisa lurus stabil. Bagi pengendara yang tetap nekat menaiki motor yang kondisinya sudah begini, dampaknya juga bisa merembet ke salah satu sisi ban belakang yang akan cepat gundul.
- Kualitas Ban Jelek
Tidak dipungkiri masih banyak para pemilik sepeda motor yang memilih ban abal-abal. Alasannya karena harga ban dengan kualitas tidak jelas ini terpaut cukup jauh dengan harga ban orisinil. Jika sedang apes, Anda bisa mendapatkan ban abal-abal yang mutunya benar-benar buruk sehingga kualitas karet antara sisi kanan dan kirinya pun tidak sama.
Komentar
Posting Komentar