Bagaimana cara membasmi kecoa yang ada di dalam mobil? Anda mungkin pernah dibuat terkejut oleh kecoa yang tiba-tiba merayap di salah satu sudut mobil. Anda tidak boleh menganggap remeh masalah tersebut sebab kecoa yang bersarang di mobil dapat menjadi sumber penyakit serta merusak struktur mobil secara perlahan-lahan. Kotoran-kotorannya juga akan menyebabkan timbulnya noda membandel yang susah dibersihkan. Akhirnya mobil Anda pun terkesan jorok.
Bagaimana kecoa bisa membuat sarang di dalam mobil Anda? Kemungkinan besar induk kecoa masuk bersama barang-barang bawaan Anda seperti kardus, tas, koper, tabung gas, atau galon air yang diletakkan di bagasi. Pada saat itu mungkin Anda tidak menyadari bahwa ada seekor kecoa yang terbawa masuk ke mobil. Kecoa tersebut akan merasa betah apabila didukung oleh kondisi interior mobil yang banyak sampah sebagai makanannya. Lama-kelamaan kecoa pun akan beranak-pinak sehingga jumlahnya bertambah banyak.
Perlu Anda ketahui, kecoa merupakan salah satu serangga paling tangguh di dunia. Sejarah membuktikan kalau sejumlah kecoa mampu bertahan dari serangan nuklir. Pada kenyataannya ketahanan tubuh yang dimiliki kecoa memang kuat sekali. Serangga ini sanggup bertahan hidup di sebuah lingkungan tanpa makanan dan minuman dalam waktu yang sangat lama. Sedangkan lingkungan yang paling ideal bagi kehidupan kecoa ialah tempat yang lembab, bertebu, dan banyak terdapat makanannya seperti di dalam mobil Anda.
Ada beberapa solusi yang bisa dilakukan untuk membasmi kecoa dari dalam mobil Anda. Simak ulasannya berikut ini!
- MEMBERIKAN UMPAN BERACUN
Ini merupakan cara yang paling mudah, murah, dan efektif dalam memberantas semua kecoa yang tinggal di mobil. Anda hanya cukup bermodalkan umpan beracun khusus kecoa. Umpan ini berbentuk gel dan bisa Anda beli di www.alatperabotan.com. Anda cukup menuangkan gel beracun tersebut di beberapa sudut mobil. Kecoa-kecoa yang tergoda pun akan langsung melahapnya. Kurang dari 12 jam kemudian, kecoa yang telah memakan racun akan mati. Hati-hati saat menggunakan racun ini jangan sampai tertelan oleh anak-anak dan binatang peliharaan Anda.
- MENGGUNAKAN SEMPROTAN SERANGGA
Pada dasarnya upaya yang dapat dilakukan untuk membasmi kecoa di mobil tak ubahnya seperti di rumah. Namun di dalam mobil kita diuntungkan oleh luas ruangan yang sempit sehingga racun serangga berbentuk semprotan akan bekerja lebih efektif. Disarankan pakailah racun serangga yang modelnya one push. Keesokan harinya pasti Anda akan menemukan begitu banyak bangkai kecoa di dalam mobil. Bersihkan interior mobil secara menyeluruh. Lalu untuk menghilangkan sisa- sisa zat beracun yang masih tertinggal, Anda bisa menyalakan AC sembari membuka seluruh pintu mobil selama 1-2 jam.
- MEMAKAI KAPUR AJAIB
Membasmi kecoa menggunakan kapur ajaib/kapur anti-serangga terbilang cukup aman tetapi merepotkan dan agak memalukan. Kenapa demikian? Sebab interior mobil Anda akan dipenuhi oleh coretan-coretan kapur yang berguna untuk menjebak kecoa. Jadi setiap kali kecoa melintasi kapur ajaib tersebut, kaki-kakinya akan mati rasa akibat terkena zat beracun yang terkandung di dalam kapur ajaib. Goreskanlah kapur ajaib tersebut di sudut-sudut strategis yang sering dilalui oleh kecoa. Jangan lupa segera singkirkan kecoa yang sudah terkena jebakan yang Anda buat.
Komentar
Posting Komentar