Bagaimana cara merawat cat doff pada bodi kendaraan? Selama beberapa tahun terakhir tidak sedikit pabrikan otomotif yang memoles kendaraan buatannya dengan cat berwarna doff. Warna ini diklaim mampu mengesankan mobil dan sepeda motor terlihat lebih elegan dan garang.
Akan tetapi, merawat bodi kendaraan yang dihiasi warna doff sedikit lebih sulit daripada cat metalik. Dibutuhkan metode perawatan yang khusus untuk mempertahankan pesona dan keawetan warna cat. Jika salah dalam merawatnya, maka bukan tidak mungkin cat gampang memudar dan tidak menarik lagi.
Berikut ini langkah-langkah merawat bodi kendaraan bermotor yang bercat warna doff versi Pyurio :
- Bersihkan seluruh permukaan kendaraan memakai kain halus atau kemonceng. Pastikan seluruh bodi kendaraan terbebas dari debu yang dapat menggores cat.
- Siapkan seember air bersih dan seember lagi berisi campuran air dan sampo kendaraan. Siram seluruh bagian kendaraan dengan air bersih untuk melunturkan kotoran-kotorannya. Celupkan busa ke dalam air sampo, lalu gosokkan ke seluruh permukaan kendaraan. Bilas busa ke air bersih terlebih dulu sebelum anda memasukkannya ke air sampo kembali.
- Untuk menghilangkan noda yang membandel, anda bisa menggunakan sikat gigi berbulu halus. Sikat kotoran yang melekat tersebut secara perlahan sampai benar-benar hilang, lalu bilas dengan air bersih.
- Setelah proses pencucian kendaraan bermotor rampung, lakukan pembilasan sekali lagi. Caranya semprotlah seluruh bodi kendaraan bermotor memakai air selang bertekanan rendah. Arahkan air ke seluruh sudut kendaraan bermotor sampai benar-benar bersih.
- Tahap terakhir adalah mengeringkan bodi kendaraan yang basah dengan kain kanebo. Gunakan kain microfiber yang bertekstur halus untuk mengelap permukaan mobil dan sepeda motor sampai benar-benar kering.
Komentar
Posting Komentar