Sepeda motor selalu dilengkapi rantai yang berfungsi sebagai penyalur tenaga yang dihasilkan oleh mesin sehingga roda dapat bergerak maju. Rantai akan terus bergesekan dengan mata gear tatkala mesin dihidupkan dan tuas gas ditarik. Gesekan antara rantai dan mata gear ini bisa berdampak negatif yakni terkikisnya komponen-komponen yang saling bergesekan jikalau tidak disikapi dengan bijaksana. Salah satunya dengan melumasi memakai oli.
Rantai motor harus senantiasa terlumasi menggunakan oli. Ini merupakan bentuk perawatan yang wajib diberikan terhadap rantai. Oli akan melumasi permukaan rantai melalui perlindungan sehingga dapat bergesekan dengan mata gear secara lancar dan tidak mengalami pengikisan. Namun sayangnya tidak semua pengguna paham bagaimana caranya melumasi rantai motor yang benar menggunakan oli. Itulah sebabnya kami akan memberikan panduan kepada Anda.
Berikut ini langkah-langkah dalam memberikan oli pelumas ke rantai secara tepat!
Langkah 1. Panaskan Rantai Terlebih Dahulu
Langkah awal untuk melumasi rantai ialah membersihkan permukaan rantai terlebih dahulu. Tapi sayangnya permukaan rantai dipenuhi oleh banyak kotoran. Tidak mudah menghilangkan noda dan kotoran yang melekat sangat kuat tersebut. Anda bisa menggunakan trik memanaskan rantai dengan menjemurnya di bawah terik matahari langsung atau membawa sepeda motor berkeliling sejenak. Rantai yang kondisinya panas bakal lebih mudah dibersihkan.
Langkah 2. Semprotkan Spray Pembersih Rantai
Di pasaran sudah ada spray khusus yang dapat digunakan untuk membersihkan rantai sepeda motor. Produk spray ini sangat efektif digunakan untuk menghilangkan noda-noda membandel yang melekat di permukaan rantai dan membuatnya menjadi bersih. Jika Anda kesulitan untuk mendapatkannya, silakan bisa membeli spray ini di www.konimotor.com. Cara memakainya ialah semprotkan spray ini ke permukaan rantai secara merata, lalu tunggu sebentar.
Langkah 3. Bersihkan Menggunakan Sikat
Rantai yang sudah disemprot dengan spray pembersih bisa ditunggu sebentar agar produk tersebut bekerja. Kemudian Anda bisa menggosoknya memakai sikat gigi bekas. Gosoklah seluruh bagian permukaan rantai tersebut. Usahakan jangan sampai ada bagian rantai yang terlewatkan tidak disikat. Proses penyikatan ini dimaksudkan untuk merontokkan kotoran yang telah diluruhkan oleh spray pembersih sehingga rantai menjadi bersih bebas noda.
Langkah 4. Bilas Memakai Air Bersih
Kalau Anda sudah selesai menyikat permukaan rantai dan terlihat kondisi rantai tersebut sudah lebih bersih daripada sebelumnya, kini saatnya bagi Anda untuk membilasnya. Pakailah air bersih untuk membilasnya. Arahkan air bertekanan rendah dari selang tepat ke permukaan rantai kendaraan. Biarkan air ini menghanyutkan seluruh kotoran di rantai yang telah Anda sikat. Pastikan kotoran-kotoran ikut hanyut terbawa aliran air.
Langkah 5. Semprotkan Oli/Pelumas Rantai
Keringkan permukaan rantai menggunakan kain lap yang bersih. Kemudian sepeda motor diangin-anginkan selama 15-30 menit untuk membuat kondisi rantainya benar-benar kering. Jika belum, Anda bisa mengelapnya sekali lagi memakai kain. Barulah kemudian Anda dapat menyemprotkan oli pelumas khusus di seluruh permukaan rantai tersebut. Hindari pemakaian oli mesin bekas untuk melumasi rantai sebab justru dapat memicu kotoran menempel kuat.
Komentar
Posting Komentar