Langsung ke konten utama

6 Tips Memilih Warna Sepeda Motor yang Baru

Apakah Anda sedang merasa bingung dalam memilih warna sepeda motor yang baru? Tenang, Anda tidak sendirian kok. Pasalnya kebanyakan orang yang berniat membeli motor baru selalu merasakan kebingungan yang sama. Di satu sisi menginginkan warna kendaraan yang sesuai dengan seleranya, tetapi di sisi lain khawatir kalau-kalau warna tersebut kurang terlihat menarik.

Namanya juga manusia. Wajar jika Anda menghendaki sebuah sepeda motor baru yang tampak nge-jreng dan sanggup memikat perhatian semua orang. Tetapi jarangnya berkreasi kerap menyebabkan Anda merasa ragu-ragu dalam menentukan warna body motor yang terbaik. Untuk itulah, kali ini kami akan berbagi tips-tips seputar pemilihan warna motor, khususnya dalam menentukan warna motor baru.

warna-motor-baru.jpg

Setidaknya, terdapat enam faktor yang harus diperhatikan dalam menentukan kelir sepeda motor yang baru, antara lain :

  1. Pertimbangkan Memakai Warna Favorit

Pilih sepeda motor yang dihiasi dengan warna yang Anda sukai. Percaya atau tidak, warna favorit mampu membuat seseorang merasa lebih nyaman. Dengan menunggangi kendaraan tersebut, Anda pun akan merasakan percaya diri yang kian meningkat.

  1. Memilih Warna Sesuai Gender?

Sudah bukan zamannya lagi bagi pengendara pria menghindari warna motor pink atau pengendara wanita tidak memakai motor biru. Kemajuan teknologi memungkinkan warna pink bisa tampil maskulin, begitu pun dengan warna biru terlihat lebih feminin. Apalagi saat ini tengah digadang-gadangkan tren unisex yang juga menghapuskan perbedaan gender dalam penggunaan warna.

  1. Sesuaikan dengan Usia Pengendara

Dari segi usia, anak muda akan terlihat lebih mempesona kala ia mengendarai motor yang berwarna cerah seperti hijau, jingga, pink, biru laut, dan sebagainya. Sedangkan para orang tua pun bakal kelihatan lebih berwibawa jika menggunakan sepeda motor yang dihiasi warna-warni kalem misalnya hitam, putih, merah, biru, dan lain-lain.

  1. Perhatikan Nilai suatu Warna

Jika Anda termasuk orang yang gampang merasa bosan dan suka menjual barang-barang yang telah dibeli sebelumnya, pertimbangkan nilai jual kembali suatu warna. Hal ini dikarenakan warna juga dapat memengaruhi harga yang pas dari sepeda motor bekas yang ingin Anda jual. Umumnya nilai suatu warna ini ditentukan pula oleh tren yang sedang booming.

  1. Cari Tahu Warna yang Booming

Sesuai poin di atas, tidak ada salahnya memilih warna motor berdasarkan tren yang tengah meledak di pasaran. Misalnya nih, kendaraan yang berwarna putih saat ini sedang begitu populer di Indonesia. Sebaliknya pamor sepeda motor yang berkelir hitam tengah meredup.

  1. Anda Rajin atau Pemalas?

Setiap orang memiliki kebiasaan yang berbeda-beda. Ada pengendara yang rajin merawat motornya, begitu pula yang malas-malasan. Beruntung jika Anda termasuk orang yang rajin dalam merawat cat sepeda motor, Anda bebas memilih motor dengan warna apa pun. Tetapi bila Anda tergolong orang yang pemalas atau tidak mempunyai banyak waktu untuk membersihkan motor, disarankan pilih warna yang gelap saja.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mengisi/Menambah Angin Ban di SPBU

Bagaimana cara mengisi/menambah angin ban di SPBU? Ban berperan penting dalam menjamin keamanan dan kenyamanan kendaraan bermotor. Itulah kenapa tekanan angin di dalam ban harus senantiasa dijaga. Idealnya tekanan angin pada sepeda motor 29 psi, mobil 32 psi, dan truk 40-50 psi. Beruntung saat ini sudah banyak SPBU (Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum) di Indonesia yang memberikan fasilitas pengisian angin ban secara cuma-cuma. Tentu saja hal ini sangat membantu bagi para rider yang kebetulan mampir ke pom bensin tersebut. Mengingat layanan ini bersifat gratis, Anda harus mengoperasikan mesin pompa angin sendiri. Tapi bagaimana cara menggunakannya ya? Nah, berikut ini merupakan tata cara menggunakan kompresor angin yang biasanya terdapat di SPBU : Letakkan kendaraan Anda di samping mesin pompa angin. Tidak perlu terlalu dekat asalkan selang kompresor mampu menjangkau seluruh roda kendaraan. Khusus untuk sepeda motor , posisikan kendaraan bertumpu pada standar tengah sehingga An...

Langkah-langkah Cara Coak Body Motor yang Benar

Bagaimana cara coak body motor yang benar? Coak adalah suatu istilah dalam modifikasi sepeda motor yang menyatakan proses pemotongan body kendaraan. Teknik ini biasanya diterapkan di dalam konsep modifikasi yang bergaya drag look dan street racing. Dengan memotong beberapa bagian body yang terdapat pada sepeda motor , maka tampilan kendaraan secara keseluruhan pun akan menjadi semakin keren. Pada dasarnya, proses coak ini tidak terlalu sulit dikerjakan. Malahan Anda bisa menggunakan peralatan tukang yang sederhana. Hanya saja dibutuhkan keahlian dan ketelitian saat mengoperasikan alat-alat tersebut agar hasil potongannya tampak rapi. Biar Anda tidak bingung, silakan coba panduan coak body motor ala Pyurio di bawah ini! Alat dan Bahan yang harus disiapkan : Gergaji besi Gergaji tripleks Bor tangan Selotip Spidol Penggaris Jangka Ampelas halus Langkah-langkah memotong body motor : Buatlah sketsa yang menggambarkan pola pemotongan pada body motor terle...

Seperti Ini Cara Setel Pelek Jari-jari Sepeda Motor

Bagaimana caranya menyetel pelek jari-jari sepeda motor? Kepopuleran pelek jari-jari di kalangan penggemar kendaraan bermotor kini kembali meningkat. Pasalnya, pelek ini dinilai mempunyai tampilan tersendiri yang lain daripada pelek racing. Apalagi pelek ruji ini juga bisa digunakan dalam setiap modifikasi motor dengan tema apapun. Sebelum menyetel pelek jari-jari motor, Anda perlu memperhatikan faktor-faktor persiapannya terlebih dahulu sebagai berikut : Selalu pilih pelek sepeda motor dengan spesifikasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pelek yang kuat ditandai dari bentuknya yang standar, baik U shape maupun E shape. Jika Anda memiliki kocek yang berlebih, gunakanlah pelek yang telah diakui kualitasnya secara internasional. Gunakan tromol yang asli sesuai dengan standar dari pabrikan motor tersebut. Hal ini disebabkan tromol asli memiliki bentuk yang lebih presisi sehingga akan mempermudah Anda dalam menyetel jari-jari pelek. Di samping itu, tromol asli juga terbukti lebi...