Langsung ke konten utama

Ciri-ciri Oli Motor Sudah Habis dan Penyebabnya

Sepeda motor membutuhkan oli untuk melumasi komponen-komponen di dalam mesin. Hal ini dikarenakan semua komponen tersebut akan terus bergerak selama mesin bekerja sehingga menghasilkan panas. Di sinilah pentingnya oli dalam melumasi komponen-komponen tadi agar dapat bergerak secara lancar, suhunya tidak meningkat terlalu panas, serta meredam gaya gesek yang timbul. Jadi oli ini sangat dibutuhkan oleh mesin kendaraan.
Selama digunakan, oli mesin akan mengalami perubahan kimia. Warnanya akan menghitam, tingkat kekentalannya melemah, dan volumenya pun berkurang. Alhasil kemampuan oli tersebut dalam melumasi komponen-komponen di dalam mesin pun menurun. Normalnya oli harus kita ganti setiap 2-3 bulan sekali tergantung pemakaian. Namun ada kalanya oli mesin ini dapat berkurang drastis sebelum waktunya. Kita haru mewaspadai masalah ini.
oli-mesin-cepat-habis.jpg
Setidaknya ada 3 penyebab utama mengapa oli mesin bisa cepat habis, di antaranya :
  • Baut penguras oli mengalami sleg sehingga tidak bisa menutup dengan benar. Akibatnya oli merembes keluar.
  • Panas yang berlebihan (overheating) pada mesin yang menyebabkan banyak oli yang menguap.
  • Ring piston yang sudah aus, di mana oli bisa merembes keluar dari celah yang terbentuk di sini.
  • Seal oli di dalam mesin bocor dan mengakibatkan oli mesin merembes.
Anda harus waspada dengan kondisi seperti ini. Oli boleh saja cepat habis, tetapi jangan biarkan kondisinya benar-benar kosong. Kenali ciri-ciri oli mesin yang tinggal sedikit berikut ini!
  1. Terdengar Bunyi Tek tek tek
Sesekali akan terdengar bunyi tek tek tek seperti dua logam yang bersentuhan. Memang tidak salah bunyi tersebut timbul karena katup dan rocker arm yang saling bertabrakan. Biasanya bunyi ini hanya terdengar saat kondisi RPM rendah. Anda harus segera mengganti oli mesin jika mendengar bunyi seperti itu. Penyebabnya yaitu oli sudah tidak mencapai kepala silinder sehingga komponen yang ada di sini tidak terlumasi.
  1. Tarikan Motor Terasa Tertahan
Mesin yang olinya sudah menipis pasti komponen-komponen di dalamnya tidak terlumasi dengan baik. Akibatnya adalah gerakan komponen ini tidak mulus. Komponen tersebut seolah-olah tertahan karena cairan yang melumasi permukaannya kurang. Hal ini membuat kita sebagai penggunanya merasakan tarikan motor yang tidak mulus seperti biasanya, seperti tertahan, dan terasa lebih berat.
  1. Mesin Mengalami Overheating
Overheating dapat diartikan sebagai peristiwa yang mana suhu mesin tiba-tiba meningkat dalam waktu yang sangat cepat. Mesin tersebut memanas jauh lebih cepat daripada biasanya. Hal ini tentu sangat tidak wajar karena seharusnya sudah ada oli yang dapat mendinginkan mesin. Tetapi kalau oli sudah banyak berkurang dan tinggal tersisa sedikit, wajar saja bila mesin tersebut cepat panas.
  1. Knalpot Mengeluarkan Asap Putih
Jika proses pembakaran berlangsung secara normal, seharusnya asap yang dihasilkan tak berwarna pekat. Tapi bila keluar asap putih yang pekat dari knalpot, Anda harus mencurigainya. Sebab ada kemungkinan oli mesin ikut terbakar. Akibatnya sudah bisa ditebak yaitu oli mesin cepat habis. Sepeda motor yang mengeluarkan asap berwarna putih pekat dari knalpotnya harus lebih sering diganti oli mesinnya.
  1. Mesin Tiba-tiba Mati dan Susah Dinyalakan
Ketika Anda sedang asyik berkendara di jalan raya, kemudian Anda memindahkan RPM pada posisi yang rendah lalu mesin tiba-tiba mati. Bisa jadi ini merupakan salah satu pertanda oli di dalamnya sudah tinggal sedikit. Apalagi jika mesin tersebut sudah dinyalakan kembali. Kemungkinan besar memang olinya sudah menipis. Sebaiknya Anda lekas mengganti oli sebelum sesuatu yang lebih buruk terjadi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mengisi/Menambah Angin Ban di SPBU

Bagaimana cara mengisi/menambah angin ban di SPBU? Ban berperan penting dalam menjamin keamanan dan kenyamanan kendaraan bermotor. Itulah kenapa tekanan angin di dalam ban harus senantiasa dijaga. Idealnya tekanan angin pada sepeda motor 29 psi, mobil 32 psi, dan truk 40-50 psi. Beruntung saat ini sudah banyak SPBU (Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum) di Indonesia yang memberikan fasilitas pengisian angin ban secara cuma-cuma. Tentu saja hal ini sangat membantu bagi para rider yang kebetulan mampir ke pom bensin tersebut. Mengingat layanan ini bersifat gratis, Anda harus mengoperasikan mesin pompa angin sendiri. Tapi bagaimana cara menggunakannya ya? Nah, berikut ini merupakan tata cara menggunakan kompresor angin yang biasanya terdapat di SPBU : Letakkan kendaraan Anda di samping mesin pompa angin. Tidak perlu terlalu dekat asalkan selang kompresor mampu menjangkau seluruh roda kendaraan. Khusus untuk sepeda motor , posisikan kendaraan bertumpu pada standar tengah sehingga An...

Langkah-langkah Cara Coak Body Motor yang Benar

Bagaimana cara coak body motor yang benar? Coak adalah suatu istilah dalam modifikasi sepeda motor yang menyatakan proses pemotongan body kendaraan. Teknik ini biasanya diterapkan di dalam konsep modifikasi yang bergaya drag look dan street racing. Dengan memotong beberapa bagian body yang terdapat pada sepeda motor , maka tampilan kendaraan secara keseluruhan pun akan menjadi semakin keren. Pada dasarnya, proses coak ini tidak terlalu sulit dikerjakan. Malahan Anda bisa menggunakan peralatan tukang yang sederhana. Hanya saja dibutuhkan keahlian dan ketelitian saat mengoperasikan alat-alat tersebut agar hasil potongannya tampak rapi. Biar Anda tidak bingung, silakan coba panduan coak body motor ala Pyurio di bawah ini! Alat dan Bahan yang harus disiapkan : Gergaji besi Gergaji tripleks Bor tangan Selotip Spidol Penggaris Jangka Ampelas halus Langkah-langkah memotong body motor : Buatlah sketsa yang menggambarkan pola pemotongan pada body motor terle...

Seperti Ini Cara Setel Pelek Jari-jari Sepeda Motor

Bagaimana caranya menyetel pelek jari-jari sepeda motor? Kepopuleran pelek jari-jari di kalangan penggemar kendaraan bermotor kini kembali meningkat. Pasalnya, pelek ini dinilai mempunyai tampilan tersendiri yang lain daripada pelek racing. Apalagi pelek ruji ini juga bisa digunakan dalam setiap modifikasi motor dengan tema apapun. Sebelum menyetel pelek jari-jari motor, Anda perlu memperhatikan faktor-faktor persiapannya terlebih dahulu sebagai berikut : Selalu pilih pelek sepeda motor dengan spesifikasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pelek yang kuat ditandai dari bentuknya yang standar, baik U shape maupun E shape. Jika Anda memiliki kocek yang berlebih, gunakanlah pelek yang telah diakui kualitasnya secara internasional. Gunakan tromol yang asli sesuai dengan standar dari pabrikan motor tersebut. Hal ini disebabkan tromol asli memiliki bentuk yang lebih presisi sehingga akan mempermudah Anda dalam menyetel jari-jari pelek. Di samping itu, tromol asli juga terbukti lebi...